Mantab.....!!!! Babinsa Dan Bhabinkamtibmas Kel. Bantan Timur Sigap Dalam Menangani Permasalah Warga Dan Mampu Menyelesaikan Perselisihan Antar Warga Di Kelurahan Bantan Timur Dengan Cara Melakukan Problem Solving


Reporter : Nanda.
Editor      : Sunanda Siregar.












Patut diacungi dua jempol atas sikap mengayomi dan Jiwa melayani masyarakat dengan sepenuh hati yang ditunjukkan oleh kedua orang yang merupakan anggota TNI - POLRI ini. Pasalnya Babinsa Kelurahan Bantan Timur PELTU B. Sidabutar dan Bhabinkamtibmas Kelurahan Bantan Timur AIPTU Jedutun Nainggolan dengan cepat dan tepat mengatasi permasalahan antara warga yang terjadi di Jl. Pukat V Gg. Kuini Lingkungan X Kelurahan Bantan Timur Kecamatan Medan Tembung. Senin (21/10/2024) pagi sekira Pukul 10.00 wib.

Problem Solving yang dilakukan Bhabinkamtibmas dan Babinsa Kelurahan Bantan Timur tersebut, berawal dari adanya laporan dari Kepala Lingkungan X di Jl. Pukat V Kel. Bantan Timur Kec. Medan Tembung yang meminta bantuan kepada Bhabinkamtibmas dan Babinsa Kelurahan Bantan Timur guna menyelesaikan permasalahan (memediasi) antar warga (antara tetangga) di Jl. Pukat V Gg. Kuini Kel. Bantan Timur Kec. Medan Tembung.

Ada pun permasalahan dan perselisihannya yaitu terkait seorang warga yang bernama Budi diduga diketahui beberapa kali membuang air yang diduga merupakan air kencing yang ditampungnya menggunakan ember, lalu dibuangkannya atau disiramkannya kedepan rumah tetangganya yaitu ke depan halaman rumah Bu Ety hingga mengenai dinding depan rumahnya.

Atas tindakan tersebut sehingga Bu Ety pun geram dan marah lantaran depan rumahnya tercium aroma bau yang tidak sedap yang diduga berasal dari air kencing milik si Budi (tetangga Bu Ety).

Dikarenakan kejadian pembuangan atau penyiraman yang diduga air kencing kedepan rumahnya, hingga akhirnya Bu Ety pun berinisiatif mendatangi rumah Kepala Pemerintahan setempat (Kepling X Kel. Bantan Timur) guna melaporkan keresahan yang dialaminya.

Kemudian pada hari Sabtu (19/10/2024) pagi, Kepala Lingkungan X Kel. Bantan Timur Kec. Medan Tembung pun segera mendatangi rumah Bu Ety guna mendengarkan pokok permasalahan yang benarnya dan mencoba untuk memediasi kedua tetangga tersebut guna memediasi  (menyelesaikan permasalahan) antar tetangga tersebut.

Namun lantaran tidak menemukan titik terang dan tidak menemukan solusi perdamaian antara tetangga pada saat dilakukan mediasi oleh Keling X Kel. Bantan Timur tersebut, akhirnya Kepala Lingkungan X Kel. Bantan Timur pun langsung berinisiatif melaporkan hal tersebut kepada pihak Bhabinkamtibmas dan Babinsa Kel. Bantan Timur guna dilakukan mediasi lanjutan.

Singkat cerita, pada hari Senin (21/10/2024) pagi, sekira Pukul 10.00 wib, Kepling X Kel. Bantan Timur didampingi Babinsa Kelurahan Bantan Timur PELTU B. Sidabutar dan Bhabinkamtibmas Kelurahan Bantan Timur AIPTU Jedutun Nainggolan mendatangi rumah warga yang berselisih (rumah Bu Ety dan rumah Budi) untuk dilakukan mediasi (Problem Solving).

Berkat jiwa pengayom dan sikap melayani masyarakat dengan sepenuh hati yang ditunjukkan oleh PELTU B. Sidabutar dan AIPTU Jedutun Nainggolan, akhirnya Problem Solving (mediasi) antara tetangga yang berselisih pun dilakukan.

Kemudian akhirnya mediasi (Problem Solving) yang dilakukan PELTU B. Sidabutar dan AIPTU Jedutun Nainggolan pun berjalan lancar dan ditemukanlah titik terang. Lantas kedua belah pihak (tetangga yang berselisih) itu pun mau berdamai, dengan membuat surat pernyataan bermaterai yang ditandatangi oleh kedua belah pihak yang berselisih (kedua tetangga).

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama