Memperingati HUT Bhayangkara Ke 78 Tahun, Polresta Deli Serdang Gelar Lomba Pos Kamling Terbaik Dan Cek Langsung Pos Kamling Di Desa Tumpatan Nibung.



Reporter : Ambri.
Editor      : Sunanda Siregar.









DELI SERDANG // METROINVESTIGASI.COM



Dalam rangka memperingati HUT Bhayangkara ke-78 Tahun 2024, Polres Deli Serdang menggelar lomba penilaian Pos Kamling jajaran Se- Deli Serdang. Dengan adanya kegiatan Perlombaan Pos Kamling yang Tim Penilainya langsung dari Polresta Deli Serdang, diharapkan bisa memicu semangat warga untuk menjaga lingkungan dari ancaman gangguan Kamtibmas sehingga membuat wilayah Hukum Polresta Deli Serdang menjadi aman dan kondusif.

Sementara Tim Penilaian Pos Kamling yang hadir yaitu AKP Irwan, Iptu Efendi Manik, Aiptu Zulfazli dari Polresta Deli Serdang yang di dampingi oleh Bhabinkamtibmas Aiptu Irwan P. Siahaan dan Babinsa Serka Afrizal Meninjau lokasi Pos Kamling yang bertempat di Dusun V-B Desa Tumpatan Nibung Kecamatan Batang Kuis Kabupaten Deli Serdang. Kamis (20/06/2024) Sore.

Sarianto selaku Kepala Desa Tumpatan Nibung yang di wakili oleh Sekdes Alisabana serta perangkat Desa Tumpatan Nibung dan Kadus - Kadusnya.

Tepat Pukul 16.00 Wib Tim penilaian Polresta Deli Serdang hadir di lokasi guna menilai Pos Kamling di Dusun V-B Desa Tumpatan Nibung yang di mewakili Kecamatan Batang Kuis dan mempertanyakan serta mencatat perlengkapan apa saja yang ada di Pos Kamling, lalu Tim Penilai dari Polresta Deli Serdang pun melihat kondisi Pos Kamling yang permanen dan tidak lupa mengecek dan melihat kebersihan dari Pos Kamling Dusun V-B Desa Tumpatan Nibung tersebut.

Sembari mengecek dan menilai Pos Kamling Dusun V-B Desa Tumpatan Nibung, Tim Penilai dari Polreta Deli Serdang pun coba menanyai Kadus V-B Prayogi tentang Pos Kamling yang ada di Dusun V-B Desa Tumpatan Nibung Kecamatan Batang Kuis Kabupaten Deli Serdang.

Ada pun perlengkapan dari Pos Kamling yang berdiri saat ini, semata-mata atas dasar kepedulian dari masyarakat Dusun V- B Desa Tumpatan nibung yang memberikan perlengkapannya seperti, Kentongan, Alat Pemadam Api Sederhana, Pentungan, Alat Pelindung Diri, Buku Absensi dan Mutasi, Lampu Senter, Tali Pengikat, Daftar Call Center, Peta Wilayah, Jam Dinding, Pengeras Suara, Perlengkapan Personel Ronda serta daftar Keaktifan Masyarakat dalam pelaksanaan Siskamling.

“Perlombaan Pos Kamling ini, di gelar atas perintah dari Kapolres Deli Serdang Kombes Pol Raphael Sandhi Cahya Priambodo SIK. Ada pun tujuan dari perlombaan Pos Kamling yang di gelar di wilayah Hukum Polres Deli Serdang yaitu selain menyambut HUT Bhayangkara Ke 78 tahun, juga agar masyarakat dapat menjaga keamanan dan kondusifitas serta Kamtibmas yang baik di wilayahnya masing-masing. Selain itu, dengan diadakannya Perlombaan Pos Kamling ini dapat memicu masyarakat untuk mengaktifkan kembali Siskamling (Ronda), sehingga warga dalam menjaga kondusifitas dan Kamtibmas yang aman dan baik diwilayahnya masing-masing, selain itu, agar masyarakat dapat menjaga kekompakan antar warga serta untuk menjaga Silaturrahmi antara warga, ” jelas AKP Irwan Selaku Tim Penilaian dari Polres Deli Serdang.

Kepala Desa Tumpatan Nibung Sarianto yang di wakil kan oleh Sekdes Alisabana merasa senang dan bangga dikarenakan Pos Kamling yang berada di Dusun V-B Desa Tumpatan Nibung menjadi dipilih untuk menjadi perwakilan dari Kecamatan Batang Kuis yang didatangi langsung oleh Tim Penilaian Pos Kamling dari Polres Deli Serdang.

“Kami dari Pemerintah Desa Tumpatan Nibung sangat senang dan merasa sangat bangga sekali karena bisa mewakili Kecamatan Batang Kuis yang mana Desa kami bisa terpilih untuk mengikuti ajang kompetisi Pos Kamling terbaik Kabupaten Deli Serdang yang di selenggarakan oleh Polres Deli Serdang dan dikunjungi langsung oleh Tim Penilaian dari Polresta Deli Serdang. Saya berharap dengan digelarnya perlombaan Pos Kamling Terbaik oleh Polresta Deli Serdang, kedepannya Pos Kamling yang ada di Dusun V-B Desa Tumpatan Nibung ini bisa tetap aktif dan Siskamling nya dapat kembali aktif, sehingga dapat menjaga serta dapat meningkatkan keamanan dan kenyamanan masyarakat khusunya warga Desa Tumpatan Nibung Kecamatan Batang Kuis. Selain itu saya mewakili Kepala Desa Tumpatan Nibung juga berdo'a dan berharap kalau saja Pos Kamling yang ada di Dusun V-B Desa Tumpatan Nibung ini dapat terpilih menjadi Pos Kamling Terbaik di Kabupaten Deli Serdang, maka saya juga berjanji kalau kedepannya Pos Kamling nya bukan hanya ada di Dusun V-B Desa Tumpatan Nibung saja yang ada (dibangun), akan tetapi saya juga akan menyediakan dan (membangun) Pos Kamling di setiap Dusun - Dusun yang ada di Desa Tumpatan Nibung Kecamatan Batang Kuis Kabupaten Deli Serdang." ungkap Sekdes mewakili Kepala Desa Tumpatan Nibung Kecamatan Batang Kuis.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama