Kapolres Madina Pimpinan Upacara Sertijab Waka Polres Dan Kasatreskrim, Serta Lantik Kapolsek Penyambungan Selatan

Madina // metroinvestigasi.com


Kapolres Mandailing Natal (Madina) AKBP H.M Reza Chairul A.S, S.IK., S,H., M.H pimpin upacara serah terima jabatan Waka Polres Madina Dan Kasat Reskrim serta Lantik Kapolsek Panyabungan Selatan Polres Mandailing Natal. Selasa, (21/11/2023), di Aula Pesat Gatra Polres Madina dan Lapangan Multi fungsi Tantya Sudhirajati Polres Madina.

Upacara sertijab dan pelantikan jabatan ini dihadiri oleh Pejabat Utama, Ketua Bhayangkari Cabang Mandailing Natal, Kapolsek jajaran serta perwakilan perwira dan personil Polres Mandailing Natal

Adapun yang melaksanakan sertijab adalah Waka Polres Madina dari Kompol Walder Sidabutar Kepada Kompol Marluddin, S.Ag., M.H., Kasat Reskrim Madina AKP Prastiyo Triwibowo, S.IK., M.H, Kepada IPTU Muhammad Taufik Siregar, SH serta melantik Iptu Binton Silalahi sebagai Kapolsek Panyabungan Selatan yang sebelumnya diisi kekosongan jabatannya oleh Ipda Ahmad El Husein sebagai Plh (bukan pejabat definitif).

Pada kesempatan tersebut Kapolres Mandailing Natal AKBP M.H Reza Chairul A.S. S.IK.,S.H., M.H menyampaikan didepan pada personil yang berhadir, bahwa Polres Mandailing Natal sudah memiliki Waka Polres yang baru setelah kurang lebih 3 bulan kosong jabatan tersebut, dan juga menyampaikan selamat datang dan selamat bergabung di Polres Mandailing Natal.

“Mulai hari ini, Wakapolres Mandailing Natal diserahkan kepada pejabat yang baru Kompol Marluddin, S.Ag.,M.H., selamat datang dan selamat bergabung, dan Saya berharap Wakapolres kita ini dapat mengadaptasikan diri, pelajari dan kuasai situasi tugas di tempat yang baru ini, dimana pada saat ini kita sedang melaksakan ops mantap brata toba 2023 – 2024,”ungkap Reza

Reza juga menambahkan, agar segera persiapkan diri dan tetap memantau perkembangan situasi politik dan keamanan dan ketertiban di masyarakat atas isu isu yang berkembang, yang memerlukan penanganan dengan kesiapan yang matang, sehingga operasi Mantap Brata ini dapat berjalan dengan aman, lancar dan sukses.

Kapolres Mandailing Natal (Madina) AKBP H.M Reza Chairul A.S, S.IK., S,H., M.H juga perintahkan untuk segera melakukan penggalangan kepada tokoh-tokoh masyarakat ( tokoh adat, tokoh pemuda dan tokoh agama ) sebagai bentuk silaturahmi kita kepada
masyarakat .

selanjutnya saya berharap kepada personel polres Mandailing Natal supaya tetap komit dan solid dalam melaksanakan tugas Kepolisian terutama dalam pemberantasan judi, narkoba dan penyakit masyarakat lainnya. Tutup Reza.(Sigit) 

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama