Demi Persiapan Tablig Akbar Maulid Nabi Muhammad S.A.W. 2023 M, Perwiridan Istiqomah Kabupaten Simalungun Audiensi Kepada Kapolres Simalungun.



Sumber : Humas Polres Simalungun.
Editor     : Sunanda Siregar.






SIMALUNGUN // Metroinvestigasi.com


Dalam rangka menyambut pelaksanaan Tablig Akbar Maulid Nabi Muhammad S.A.W. 2023 M/1445 H, Pengurus Perwiridan Istiqomah (PERWIS) Kabupaten Simalungun mengadakan audiensi dengan Kapolres Simalungun AKBP Ronald F.C Sipayung di ruang kerja Kapolres Simalungun. Rabu (20/09/2023). 

Audiensi ini dilakukan dengan tujuan untuk menjalin silaturahmi dan meminta bantuan pihak Kepolisian dalam pengamanan kegiatan Tablig Akbar yang akan berlangsung di wilayah Kabupaten Simalungun. Audiensi ini turut dihadiri oleh para petinggi kepolisian setempat dan para panitia pelaksanaan Tablig Akbar.

Kegiatan yang akan menghadirkan Ustadz Dr. H. Das'Ad Latif, S.Sos., S.Ag., M.Si., Ph.D (Da'i Nasional) ini diharapkan dapat berjalan lancar dengan adanya kerjasama dan kemitraan antara Perwiridan Istiqomah Kabupaten Simalungun dan Polres Simalungun. Dalam kesempatan tersebut, AKBP Ronald F.C Sipayung, S.H., S.I.K., M.H. menyampaikan kesediaan dan dukungan Polres Simalungun dalam membantu pengamanan acara tersebut. 

Audiensi ini turut dihadiri oleh Wakapolres Simalungun KOMPOL Efianto, SH., Kasat Intel Polres Simalungun IPTU Teguh Raya Sianturi, SH., Ketua Umum Perwiridan Istiqomah (PERWIS) Kabupaten Simalungun Deni Sartika, S. Ag., M.M., Ketua Panitia Drs. H. Zunaidi Sitorus, Sekretaris Andi Supandri, serta panitia pelaksanaan Tablig Akbar.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama