Duo Maulana Menangkan Pemilihan Munazzomah Santri PMDI, Aira/Lintang Pimpin Fatayat di 2022-2023.


Teks foto : Maulana Al Faqih dan Putra Ara Maulana terpilih menjadi Ketua dan Wakil Ketua Munazzomah Santri PMDI masa bakti 2022-2023. (Ist)


Kedondong - Metroinvestigasi.com

Pondok Modern Daarul Ikrom Kedondong menggelar pemilihan Ketua dan Wakil Ketua Munazzomah Santri dan Fatayat masa bakti 2022/2023. Ahad (14/8/2022) malam.

Pemilihan tersebut dilakukan dengan sistem pemilihan secara langsung oleh Santri dan Fatayat. Selain untuk memilih Ketua dan Wakil Ketua, kegiatan itu juga bertujuan memberikan pendidikan demokrasi dan pengetahuan sejak dini tentang tata cara Pemilu (Pemilihan Umum) bagi para Santri dan Fatayat.

Meski kegiatan pemilihan secara langsung ini kali pertama dilakukan di PMDI, namun antusias para Pasangan Calon (Paslon) dan pendukungnya terlihat sangat tinggi.

Sebelum dilakukan pemilihan, para panitia pelaksanaan mengadakan debat terbuka antar Paslon. Disana, para Paslon baik Santri maupun Fatayat mengumumkan visi dan misinya dalam memimpin organisasi yang bergengsi didalam lingkup pondok itu.

Sebanyak 3 Paslon dari Santri dan 4 Paslon dari Fatayat silih berganti menyampaikan visi misinya. Tidak cuma itu, masing-masing Paslon saling beradu argumen terhadap pertanyaan-pertanyaan yang dilontarkan para Asatidz/Asatidzah dan Santri/Fatayat.

Endingnya, seluruh Santri dan Fatayat menentukan hak pilihnya dengan menulis nomor Paslon yang dipilihnya di selembar kertas. Suara yel-yel dukungan pun tak henti dinyanyikan oleh tiap-tiap pendukung.

Setelah dilakukan pemungutan dan perhitungan suara, Paslon nomor urut 01 Santri, Maulana Al Faqih dan Putra Ara Maulana terpilih menjadi Ketua dan Wakil Ketua Munazzomah untuk Santri PMDI masa bakti 2022-2023. Sementara di Fatayat, Paslon Aira Chairani Citra dan Lintang Safira yang juga bernomor urut 01 secara sah dan meyakinkan memenangkan pemilihan tersebut.


Teks foto : Aira Chairani Citra dan Lintang Safira terpilih menjadi Ketua dan Wakil Ketua Munazzomah Fatayah PMDI masa bakti 2022-2023. (Ist)

Sekretaris Yayasan, Ustadz Ahmad Fauzan S. Pd yang hadir dalam kegiatan tersebut menyampaikan ucapan selamatnya kepada Ketua dan Wakil Ketua yang terpilih. Beliau menekankan agar siapapun yang terpilih untuk tetap menjalankan program yang baik dari Munazzomah sebelumnya.

"Ini momen yang baik untuk organisasi satu tahun kedepan. Jadi jelas, visi misi mereka kedepan bagaimana. Adik-adik yang memilih pun bebas memilih pilihannya sesuai visi misi yang disampaikan pasangan calon. Pesan saya kepada yang terpilih, jalankan apa yang sudah baik dari Munazzomah sebelumnya, perbaiki apa yang belum maksimal," tegasnya.

Fauzan juga mengingatkan terhadap Munazzomah sebelumnya untuk tidak lepas tangan begitu saja dengan organisasi yang baru terpilih.

"Bantu organisasi yang baru ini. Ceritakan pengalaman kalian selama menjabat, untuk pembelajaran terhadap adik-adik kalian yang baru terpilih," lanjutnya.

Diakhir acara, para pasangan calon berfoto bersama para Asatidz/Asatidzah.

Sumber : (PMDI Media)
Reporter : Ochel.
Redaktur : S. Siregar.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama