SMP Negeri 1 Beringin Mengadakan Upacara Pelepasan Kontingen Jambore Daerah Cabang Gerakan Pramuka Kabupaten Deli Serdang 2022.


Deli Serdang - Metroinvestigasi.com


Sekolah SMP Negeri 1 Beringin mengadakan upacara pembukaan sekaligus pelepasan para kontingen (siswa-siswi) untuk mengikuti Jambore Daerah Cabang Gerakan Pramuka Kabupaten Deli Serdang 2022 di Lapangan Sekolah SMP Negeri 1 Beringin di Desa Empelas Kualanamu, Kecamatan Beringin.

Adapun pimpinan upacara pembukaan sekaligus pelepasan para kontingen Jambore Daerah Cabang Gerakan Pramuka Kabupaten Deli Serdang tersebut di bawakan oleh KA SMPN 1 Beringin, DRS. Musimin. Adapun pelaksanaan upacara pembukaan sekaligus pelepasan kontingen Jambore Daerah Cabang Gerakan Pramuka Tahun 2022 yang diadakan di SMP Negeri 1 Beringin di Desa Empelas Kualanamu, Kecamatan Beringin. Kamis (14/07/2022).

Jambore Cabang Gerakan Pramuka Kecamatan Beringin Tahun 2022 tersebut, akan diadakan mulai pada tanggal 15 Juli sampai dengan 20 Juli 2022.

Jambore Cabang adalah kegiatan pesta Pramuka Penggalang yang diselenggarakan lima tahun sekali secara berjenjang dan pesertanya merupakan anggota Pramuka Penggalang dari Gugus Depan yang berpangkalan di SMP/MTs Negeri dan swasta serta dari Gugus Depan yang berpangkalan di SD/MI se- Kabupaten Deli Serdang.

KA SMPN 1 Beringin, DRS. Musimin menyampaikan rasa bangganya kepada para anggota muda Pramuka khususnya peserta Jambore Cabang.

“Sangatlah tepat pilihan adik-adik untuk aktif dalam kegiatan kepramukaan, mengikuti Pendidikan formal saja tidaklah cukup untuk hasil yang optimal dalam pembentukan watak, kepribadian dan akhlak mulia. Adik-adik perlu menambah dan meningkatkan wawasan serta pemahaman, antara lain dengan mengikuti pendidikan nilai-nilai melalui Gerakan Pramuka.” ujarnya.

Beliau memberikan ucapan selamat atas pelaksanaan kegiatan Jambore Cabang dan berharap agar kegiatan ini berjalan lancar dengan sukses.

Masih kata KA SMPN 1 Beringin DRS. Musimin, "Selamat atas terpilihnya kalian untuk mewakili Kecamatan Beringin, kalian adalah putra-putri terbaik kami dalam mengikuti Jambore Daerah tahun 2022, tunjukkanlah wajah dan karakteristik Kecamatan Beringin, kalau Pramuka Kecamatan Beringin memiliki mental yang kuat, berkakter yang kuat serta Pramuka Kecamatan Beringin memiliki jiwa sosial tinggi dan memiliki rasa tanggung jawab yang besar dalam melaksanakan setiap tugas-tugas yang diberikan. Jagalah kesehatan dan jangan lupa tingkatkan terus prestasi. Semoga upaya yang kita lakukan senantiasa mendapatkan Ridho dari Tuhan Yang Maha Kuasa " ungkapnya.

Adapun peserta Jambore Cabang Gerakan Pramuka Kabupaten Deli Serdang 2022 dari Kecamatan Beringin sebanyak 10 orang, yang masing-masing yaitu :
1. Arif Herlambang
2. Wahyu Dipansyah
3. Eko Febrian
4. Ade Wijaya
5. Mhd Alfido
6. Devon Lambok Julius 
7. Siti Rama Syafira
8. Gita Fadilla
9. Sheila Nurinda Alfirani
10. Kaharuddin Batu Bara. SPd (pembina Pendamping).

Turut hadir dalam acara tersebut Camat Beringin Wahyu Rismiana S.STP, Wakapolsek Beringin IPTU Sri Efendi, Danramil - 23 Beringin Peltu Armansyah, KA SMPN 1 Beringin, DRS. Musimin, pengurus Karan Beringin Sumarno SPd dan Kepala Desa se- Kecamatan Beringin.


Reporter : Ambri.
Redaktur : S. Siregar.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama