Deliserdang - Metroinvestigasi.com
Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian Kabupaten Deliserdang menjadi Narasumber pada Kegiatan Sosialisasi dan Koordinasi Program Digital Leadership Academy yang di selenggarakan oleh Badan Pengembangan (SDM) Kemen Kominfo di Hotel Emerald Garden, Jalan Putri Hijau, Jumat (20/5/2022).
Kegiatan yang di buka oleh Sekretaris Daerah Provinsi Sumatera Utara, di wakili Kepala Dinas Kominfo Provinsi Sumatera Utara tersebut di selenggarakan oleh Kementerian Kominfo (RI) dalam rangka menyebar luaskan informasi tentang Program Digital Leadership Academy tahun 2022.
Dalam kesempatan tersebut, Kadis Kominfostan, Dr. Dra. Miska Gewasari, MM sebagai Alumni Digital Leadership Academy (DLA) menyampaikan proses seleksi dan keikutsertaannya sebagai peserta pada tahun 2021 pada kelas Batch 1 Lee Kuan Yew School of Public Policy National University of Singapore.
Dalam pemaparannya, Kadis Kominfostan menyampaikan bahwa transformasi digital bukan pilihan tetapi sebuah keharusan, memimpin masyarakat di era Revolusi Industri 4.0 membutuhkan kepemimpinan digital.
Sistem birokrasi di Indonesia telah memiliki regulasi untuk menyelenggarakan pemerintahan berbasis elektronik, sistem tersebut meliputi sistem elektronik dalam proses kerja dan sistem elektronik dalam pelayanan publik yang dikenal dengan (SPBE).
Implementasi (SPBE) hanya dapat berjalan efektif dengan eksekutor yang memiliki mindset sebagai pemimpin digital dan melalui Digital Leadership Academy, para pimpinan tinggi institusi mendapatkan wawasan tentang transformasi digital, baik secara teori maupun best practise yang disampaikan dalam perkuliahan (DLA).
Sumber : Humas Dinas Kominfo Kabupaten Deliserdang.
Reporter : Nanda.
Redaktur : S. Siregar.
(081370001160)