Setelah 2 Hari Hanyut Di Sungai Ular, Akhirnya Jasadnya Di Temukan Warga


Deliserdang - Metroinvestigasi.com


Muhammad Rizki (18) warga Dusun II Desa Bakaran Batu, Kecamatan Lubuk Pakam yang merupakan Pelajar SMK Negeri 1 Kecamatan Lubuk Pakam yang sudah 2 hari hanyut di Sungai Ular, akhirnya berhasil di temukan di Dusun Panglong Desa Sukamandi Hulu, Kecamatan Pagar Merbau, Kabupaten Deliserdang. Kamis (21/04/2022) pagi.

Berdasarkan informasi yang didapat, jasa korban (M Rizki) pertama kali ditemukan oleh penggali pasir dipinggir sungai, Dusun Panglong Desa Sukamandi Hulu, Kecamatan Pagar Merbau, Kabupaten Deliserdang.

Saat itu para penggali pasir melihat ada sesosok mayat yang tengah terapung dipinggir sungai. Mendapati hal tersebut, lalu para penambang pasir segera melaporkan hal tersebut, ke Kepala Desa Sukamandi Hulu dan di teruskan ke Polsek Pagar Merbau dan diteruskan ke Polsek Pagar Merbau.

Mendapat informasi adanya penemuan mayat yang terapung dipinggir sungai, lalu petugas Polsek Pagar Merbau bersama tim Inafis Polresta Deliserdang, segera menuju lokasi penemuan mayat tersebut. Selanjutnya jasad korban langsung dievakuasi. Namun saat ditemukan kondisi jasad korban terlihat kalau kulit tubuhnya sudah mulai terkelupas dan berwarna kehitam-hitaman.




Kapolsek Pagar Merbau Polresta Deliserdang, Iptu Ivan Robert Sitompul SH.MH ketika di konfirmasi Metroinvestigasi.com mengatakan,

"Dari hasil pemeriksaan luar, tidak ada ditemukannya tanda-tanda kekerasan yang di temukan pada tubuh korban. Namun berdasarkan hasil pemeriksaan luar, kematian korban di duga karena oksigen yang masuk ke dalam saluran pernapasan terhalang dikarenakan tertutup air. Sementara dari pihak keluarga korban menolak (keberatan) untuk di lakukan outopsi (bedah mayat) pada jasad korban, dengan membuat pernyataan bermaterai, bahwa meninggalnya korban di terima dengan ikhlas yang di nilai merupakan kecelakaan murni. " ungkap Kapolsek Pagar Merbau Polresta Deliserdang, Iptu Ivan Robert Sitompul SH.MH.

Sebelumnya, pada hari Selasa kemarin Tanggal (19/04/2022) siang, sekira Pukul 14.00 WIB, korban bersama 3 orang teman sebayanya, mendatangi Sungai Ular untuk mandi-mandi, setelah usai berenang, lantas korban pun mencoba menyeberangi aliran sungai ular. Namun ketika tiba di pinggir Sungai Ular, di duga korban terpeleset dan hanyut terbawa arus air Sungai Ular. 

Sekira 2 jam tubuh korban tidak muncul ke permukaan air sungai, lantas kedua teman korban segera memberitahukan hal tersebut kepada orang tua korban. Lalu orang tua dibantu masyarakat sekitar dan Tim Basarnas Kabupaten Deliserdang segera melakukan pencarian, namun tidak membuahkan hasil dan belum berhasil di temukan.

Selang 2 hari, setelah korban hanyut terbawa arus aliran Sungai Ular. Akhirnya pada Kamis (21/04/2022) pagi, jasad korban berhasil di temukan tengah terapung dipinggir sungai di Dusun Panglong Desa Sukamandi Hulu, Kecamatan Pagar Merbau, Kabupaten Deliserdang oleh para penambang pasir. (Zulkarnain Lubis).

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama